November 26, 2012

Hamster

          mendengar nama ini, kalian pasti tahu hewan seperti apa hamster itu? Ya, hewan lucu satu ini pasti sudah banyak yang mengenlnya, tingkahnya yang lucu, bisa membuat seseorang hilang stres. XD
di postingan kali ini, saya mau berbagi tips untuk merawat hamster tersebut, banyaknya jenis hamster yang ada di Indonesia gak membuat perbedaan untuk merawatnya. Oke, kita mulai saja ngoceh ngocehnya.^^a

Tips yang pertama, untuk tempat tinggal. Hamster memang tidk perlu tempat tinggal yang wah, yang mahal dll, yang terpenting dari hamster ialah tempat tinggal yang bersih. Alas kandang di sarankan menggunakan pasir, karena pasir itu bisa buat mereka ngilangin debu yang nempel di bulu mereka, coba deh perhatikan apabila pasir baru udah kita ganti di kandangnya, si makhluk imut itu pasti langsung guling2an di atas pasirnya.^^

dan jika kalian ingin menggunakan serbuk kayu, kalian bisa menggunakan pasir, lalu di tutupi dengan serbuk kayu setebal 3 sampai 4 cm.
Satu hal yang terpenting, jika kalian memiliki jenih hamster yang berbeda jangan sekali2 kalian jadikan satu dengan yang lain. Hukum Rimba tetap berlaku lho siapa yang kuat dia yang menang. Disarankan untuk mengganti alas 2 minggu sekali, atau sampai alas benar2 kotor. Juga, selalu berikan roda di dalam kandang, item ini seperti item wajib untuk para hamster, mengingat di alam luar tempat mereka tinggal tidak ada yang seperti itu.

Tips yang ke dua, tentang makanan. Hamster adalah hewan pengerat, jadi mereka memakan apa saja yang mereka temui maka dari itu salah-salah bisa membuat hamster kesayangan kita sakit, lalu mati. yang perlu kita lakukan, perhatikan apa yang mereka makan, kita bisa memberi mereka makanan yang banyak di jual di toko hewan, atau di tempat kalian membeli hamster kalian. Mereka sangat suka biji bunga matahari (kwaci) tapi jangan berlebihan memberi mereka makanan tersebut, karena bisa membuat mereka obesitas, dan cepat mati. jadi dikasih makan kwaci secukupnya, 2 kali sehari seperti kita ini. Mereka juga menyukai buah2an, saran saya coba di sela2 waktu beri mereka buah2an, untuk diet  buah yang sering saya berikan ke hamster saya yaitu, apel (dikupas kulitnya), pepaya, dan melon. 

Biaya perawatan hamster :
untuk perawatan tidak terlalu mahal untuk memelihara hamster, berikut rincian biayanya :

.Pembelian hamster :
- Jenis Mini Campbell Rp 15.000 (25.000 sepasang)
 








- Jenis Syrian Rp 25.000 (untuk sepasang kurang tau)

-Jenis Winter White sekitar Rp 20.000

. Makanan :
- Golden Hamster Rp 5000
. Tempat makan dan Minum :
- Rp 10.000
. Pasir Rp 5.000
. Serbuk kayu Rp 5.000
. Kandang :
- Yang besar sekitar Rp 250.000
- Yang kecil hanya berisi roda, dan tempat makan/minum sekitar 30/ 50 cm sekktar Rp 35.000
- Akuarium kecil Rp 50.000
- Akuarium sedang Rp 75.000 (untuk akuarium, harga bervariasi.)

itulah, sedikit info tentang hamster yang bisa saya bagikan.^^ Di postingan selanjutnya akan saya bagikan tips2 tentang masa kehamilan hamster.hehehhe
yup, terimakasih sudah membaca tulisan saya, mata nee.^^




0 Ocehan:

Post a Comment

Silahkan Berkomentar disini.
berkomentar lah yang baik dan sopan. Terimakasih. ^_^

Satriyo Adhie. Powered by Blogger.